Scrool Untuk Membaca
BeritaTeknologi

Akses Awal Apex Legends Mobile Sudah Bisa Di Mainkan Secara Global

1642
×

Akses Awal Apex Legends Mobile Sudah Bisa Di Mainkan Secara Global

Sebarkan artikel ini
Apex Legends

gawoh.com Apex Legends Mobile Pre akses sudah bisa di mainkan secara global, yang sebelumnya meluncurkan akses awal hanya untuk beberapa negara pilihan. Electronic Arts (EA) resmi mengumumkan Apex Legends Mobile sudah bisa di akses diseluruh dunia bagi yang sudah daftar Pra-Registrasi di Play Store, Ada juga hadiah yang disiapkan.

“Bersiaplah untuk menjadi legendaris dengan Apex Legends Mobile. Acara baru, mode waktu terbatas, trailer baru yang menampilkan aksi kerja sama tim bersama high-octane,” tulis Respawn Entertainment.

di Sosial Media Resmi EA telah menyisipkan tautan untuk mendownload game ini, tetapi pemain diarahkan ke pra-registrasi di Google Play Store. Kemungkinan pendaftaran global ini hanya untuk pengguna Android saja.

Gamer di dunia menunjukkan antusias nya dengan game FPS besutan dari Respawn Entertainment. Tercatat sudah ada 7.577.496 pemain mendaftarkan diri dan jumlahnya akan terus bertambah dan diperbarui setiap tujuh hari sekali.

Untuk menyambut pemainnya, Developer dan Publisher sudah menyiapkan berbagai macam hadiah ingame, setidaknya ada lima hadiah yang bisa didapatkan, dengan catatan bila selesai melakukan misi atau milestone di game.

Mereka telah menyiapkan Founder’s Badge (500 ribu pendaftar), Banner Frame – Bloodhound (1 juta pendaftar), Banner Pose – Bloodhound (2,5 juta pendaftar), Epic Skin – R99 (5 juta pendaftar) dan Epic Skin – Bloodhound (10 juta pendaftar).

“Penawaran promosi ini berakhir pada saat Apex Legends Mobile resmi rilis. Hadiah akan dikirimkan melalui kotak masuk di dalam permainan. Hadiah khusus tergantung pada jumlah pra-registrasi. Untuk satu akun hanya mendapatkan satu hadiah,” Kata EA.

Hanya saja, Developer dan publisher Apex Legends Mobile menyampaikan gamenya tidak crossplay dengan versi PC ataupun Konsol.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Teknologi

Laravel 11, sebagai versi terbaru dari framework PHP yang terkenal ini, membawa sejumlah perbaikan dan fitur baru yang memudahkan pengembangan aplikasi web. Dengan dukungan komunitas yang luas dan dokumentasi yang…

Teknologi

Mengunggah gambar merupakan fitur yang hampir selalu ada dalam aplikasi web saat ini. Laravel 11, dengan berbagai fitur dan tools-nya, membuat proses ini menjadi lebih mudah dan efisien. Dalam tutorial…

Teknologi

Dunia teknologi tidak luput dari fenomena yang dikenal sebagai “tech winter”. Istilah ini mengacu pada periode stagnasi atau penurunan dalam industri teknologi, yang sering kali diikuti oleh kebangkitan inovasi baru….